Cara Transfer Pulsa All Operator

pxhere.com

Smartphone menjadi alat komunikasi terbesar di seluruh dunia, tak ayal mayoritas masyarakat menggunakan smarthone setiap hari. Mengingat kegunannya sangat penting, pastinya membutuhkan pulsa sehingga dapat melakukan telefon, sms, maupun internatan. Memang, banyak penjual pulsa di sekitar tempat tinggal seperti dalam daftar agen pulsa. Sayangnya banyak orang yang menginginkan transfer pulsa, misalnya untuk ayah ke anak, dan lain-lain.

Hebatnya lagi, semua layanab operator seluler memiliki faslitas transer pulsa untuk semua operator. Tentu hal tersebut membuat pengguna seluler bahagia karena dapat transfer pulsa di saat berhalangan membeli pulsa. Apalagi layanan tersebut dapat digunakan meluas, sekalipun anda dan orang yang akan ditransfer pulsa berbeda wilayah tetap bisa dilakukan transfer pulsa.

Manfaat Transfer Pulsa Untuk Konsumen Dan Layanan Seluler

Jangan salah loh, transfer pulsa memiliki banyak manfaat untuk semua pihak. Salah satunya untuk pelanggan seluler dan pihak seluler, pasalnya ke dua pihak sama-sama diuntungkan, bahkan semakin banyak pengguna seluler dari semua kalangan, mulai dari anak sekolah, orang dewasa sampai orang tua. Berikut ada beberapa manfaat yang harus diketahui sebagai wawasan, diantaranya adalah:

  1. Pelanggan Seluler Di Mudahkan Urusannya

Umumnya, seseorang yang melakukan transfer pulsa memiliki kepentingan terdesak. Bisa saja saat hujan lebat, tengah dalam perjalanan, maupun terdapat halangan lainnya sehingga tak dapat membeli pulsa. Untuk itulah layanan transfer pulsa memudahkan urusan masyarakat, tentunya tanpa kendala atau kecewa karena urusannya gagal.

  1. Penyedia Seluler Semakin Besar Bisnisnya

Bukan rahasia lagi banyaknya pelanggan seluler membuat semakin berkembang, bahkan dapat saja memiliki cabang banyak. Tentunya hal tersebut memberikan banyak keuntungan secara finansial dan hal lainnya, apalagi banyak manfaat yang didapat bagi penyedia seluler. Pasalnya transfer pulsa dapat dilakukan berkali-kali

  1. Mengantisipasi Segala Masalah

Perlu diketahui, transfer pulsa dapat mengantisipasi segala masalah bagi masyarakat loh. Misalnya seseorang yang tadinya tidak memiliki pulsa, adanya transfer pulsa membuat masyarakat mengatasi masalah secara tepat dan tegas. Dijamin anda yang menggunakan trasfer pulsa mendapat berbagai manfaat yang berguna untuk kehidupannya.

Cara Transfer Pulsa Semua Operator

Walaupun cara transfer pulsa untuk semua operator cukup mudah dan tidak ribet, sebagian orang masih bingung melakukan transfer pulsa. Alsannya pun beragam, misalnya jarang melakukan transfer pulsa, lupa kode transfer pulsa dan masalah umum lainnya. untuk itulah dibawah ini ada cara melakukan transfer pulsa semua operator yang dapat dijadikan wawasan, diantaranya adalah:

  • Cara Transfer Pulsa XL

Sejatinya, semua layanan operator tidak memberatkan pengguna smartphone dalam hal transfer pulsa. Mereka bahkan memberikan 3 pilihan cara transfer pulsa sesuai keinginan, yaitu dengan cara XL Fitur, Call maupun SMS. Alhasil pelanggan bebas memilih sesuai selera. Yang terpenting adalah pelanggan XL wajib memiliki pulsa sebagai saldo pulsa di hp anda sebesar Rp. 5000 di tambah biaya transfer pulsa.

Untuk cara transfer pulsa XL menggunakan XL Fitur, caranya adalah sebagai berikut:

  1. Langkah pertama adalah masuk pada XL Fitur dan pilih menuju menu bagi pulsa.

  2. Setelah itu masukkan nomor tujuan, dan ketikkan nominal pulsa yang ingin anda bagi.

  3. Langkah terakhir adalah klik oke.

Sementara biaya admin transfer pulsa berkisar Rp. 1000 saja setiap anda melakukan transfer pulsa. Menariknya lagi anda dapat melakukan bagi pulsa setiap hari, yang terpenting adalah saldo pulsa anda mencukupi.

  • Cara Transfer Pulsa AXIS

Tak perlu risau, pasalnya cara transfer pulsa AXIS sangat mudah. Pengguna dapat memilih pilihan bagi pulsa melalui SMS karena paling mudah digunakan. Diantaranya adalah:

  1. Langkah pertama adalah ketikkan SMS, BAGI (spasi) nomor yang akan dikirimi pulsa (spasi) nominal pulsa yang akan dibagikan.

  2. Setelah itu kirim ke nomor 168

  3. Saat berhasil, anda akan mendapatkan konfirmasi SMS, saat itulah anda ketikkan “Y’ dan kirim lagi ke 168.

 

  • Cara Transfer Pulsa Telkomsel

Sama seperti layanan transfer pulsa produk lainnya, Telkomsel pun memberikan pilihan pada penggunanya untuk transfer pulsa dengan banyak pilihan. Diantaranya adalah dengan cara SMS, maupun UMB. Memang semuanya mudah, tetapi melalui cara UMB sangat simple loh. Diantara caranya adalah:

  1. Cara pertama adalah ketik *858* lalu nomor tujuan * dan ketik nominal pulsa yang akan di transfer, lalu beri # dan tekan YES atau Call.

Anda masih bingung? Berikut ada contohnya, yaitu: *858*0822265788898*10.000# kemudian tekan Call atau YES.

  • Cara Transfer Pulsa Indosat

Anda pengguna kartu indosat ooredoo seperti M3, Mentari maupun Metrik yang ingin melalukan transfer pulsa? Berikut ada cara transfer pulsa yang dapat dilakukan menggunakan SMS, diantaranya adalah;

  1. Ketikkan SMS berformat, Transfer pulsa ( spasi) nominal ponsel tujuan (spasi) nominal pulsa.

Contohnya adalah: transfer pulsa 095890876778 20000.

  1. Setelah itu kirim ke ke nomor 151, jika sudah anda akan mendapatkan SMS berisi token sebagai konfirmasi pengiriman pulsa.

  2. Untuk itu anda kirim SMS konfirmasi melalui format : OK (spasi) TOKEN dan kirim ke 151.

  3. Usahakan menunggu sampai terdapat pemberitahuan transaksi anda berhasil.